Bahan yang diperlukan:
1 kg Ayam potong sesuai selera bersihkan,lalu rebus,dg bumbu sedikit garam dan jahe,setelah matang ,angkat dan goreng,jangan terlalu,garing
2 lbr daun salam
2 iris lengkuas
5 sdm kecap /sesuai selera
½ Gelas air
1 sdt gula
Bumbu, dihaluskan:
5 siung bawang putih
5 butir bawang merah
1 jari jahe
½ sdt merica
1/2 cm biji pala
1 sdt garam
Cara membuat:
1. Siapkan wajan, tumis bumbu halus sampai harum
2. masukkan salam dan lengkuas, aduk ratadan tambahkan air. Terakhir masukkan kecap dan gula, aduk kembali hingga merata
3. Bila air sudah asat /berkurang/ meresap/mengental angkat dan sajikan dengan ditabur bawang goreng diatasnya
0 komentar:
Posting Komentar